Hosting Gratis Server Indonesia dari Rackh.com

1 comment
Kali ini saya akan berbagi hosting gratis lagi sob, freehosting ini disediakan oleh perusahaan hosting Rackh.com asal indonesia, karena dari indonesia, jadi server hosting yang diberikan juga berlokasi dindonesia.


Ini fitur yang tepasang di paketnya untuk paket freehosting

500 MB SSD Storage
5000 MB Bandwidth
2 Email Account
Powered by RackH in your Website

Jangan lupa kalo web kamu sudah jalan, sematkan tulisan Powered by RackH di web kamu, sebagai syarat mendapatkan hosting gratis

Spek yang tertulis diatas tidak sepenuhnya benar, silahkan baca tulisan ini dengan seksama untuk mengetahui apa saja yang sobat dapatkan, serta kelebihan dan kekukarangannya.

Kelebihan freehosting Rackh.com
1. Server berlokasi di Indonesia
jadi web kita cepat jika diakses oleh user indonesia.

2. 1GB Penyimpanan
Walau di atas tertulis penyimpanan 500MB, tapi di Direct Admin(DA) tertulis 1000MB, jadi yang benar ya yang di DA.

3. Free SSL Let's Encrypt
SSL sekarang sangat penting sob, kita gak perlu pasang manual SSL nya, di panel tinggal klik2 aja.

4. Bebas ganti domain
Walau cuma bisa pasang 1 domain, tapi kita bisa ganti-ganti semau kita, mungkin karena pake panel Direcy Admin, kalau pake Cpanel, kita harus kontak admin buat ganti Domain.

5. Support Bagus
Walaupun gratisan, tiket kita tetap dilayani, dan orang-orangnya cukup kompeten, banyak lagi, walaupum masalah fitur multi php yang saya ajukan gak selesai-selesai, tapi tetep dibalas sama mereka.

Kekurangan freehosting Rackh.com
1. Direct Admin Control Panel
Saya gak tau ini kelebihan atau kekurangan

2. Bandwith cuma 5GB
Tapi ini cukuplah buat blog sepi.

3. Gak dapat FTP dan Email.
Padahal tertulis dapat 2 akum email, nyatanya gak ada, bahkan ftp pun juga gak dapat, login ftp pake akun DA juga gak bisa.

4. Banyak fitur gak bisa dipake
Mungkin karena gratis jadi fiturnya minim banget, banyak menu palsu yang gak bisa dipake, cuma jadi hiasan Direct Admin aja.

5. PHP versi lawas 5.6
Pake PHP versi 5.6 banyak script yang gak bisa dipasang, mentok2 dapat teguran keras dengan badge berwarna merah tertulis disuruh upgrade PHP.


Iya itu saja sob dari saya, kalau mau coba silahkan klik disini

Atdx
Seorang Blogger kambuhan, bikin postingan blog kalau lagi ingin saja, jika ada keperluan silahkan Email saya langsung ke hi@atdx.eu.org

Related Posts

1 comment

Post a Comment